Remaja Putri Lolos Penculikan setelah Dengar Suara HP-nya Berdering
Selasa, 24 Januari 2023 20:11 WIB
LAMPUNG.POSKOTA.CO.ID -- Remaja putri selamat dari penculikan begitu mendengar suara dering HP-nya. Pelajar SMPN 1 Trimurejo, Kabupaten Lampung Tengah itu lompat dari mobil penculik saat berhenti di lampu merah 16 C, Kota Metro, Senin (23/1/2023), pukul 13.15 WIB.
Dengan modus bertanya alamat, seorang penumpang kendaraan menepuk punggung Bunga Rama Safitri (15) saat duduk-duduk di halaman rumahnya, Kampung Tempuran Trimurejo, Kabupaten Lampung Tengah.
Pelajar kelas 3 itu lalu mengikuti perintah kawanan penculik masuk mobil. Namun pelajar kelas 3 itu tersadar dengan dering HP-nya dan berhasil melarikan diri saat mobil penculik berhenti di Lampu merah 16 C, Metro.
Bunga didampingi kedua orangtuanya, Rusmiyati dan Sahrudin menceritakan saat mobil melintas didepan rumahnya dan tak lama kemudian mobil putar arah.
Salah seorang turun dari kendaraan menanyakan rumah Sulaiman sambil menepuk punggung anak kedua dari dua bersaudara itu.
" Karena HP saya bergetar ada teman yang menelepon saya terbangun dan sadar berada di lampu merah. Saya kabur lewat pintu yang tidak terkunci," ujar Bunga. [Zen Sunarto]